Roti Abon Gulung
by
Bahan :
260 gr. Tepung protein tinggi
30 gr. Gula pasir
10 gr. Susu putih bubuk
4 gr. Ragi instan
180 gr. Campuran 1 butir telur + susu cair
30 gr. Butter
Secubit garam
Olesan:
50 gr. Mayonaise (me: 80gr)
50 gr. Kental Manis (me: 20gr)
Topping secukupnya:
Biji wijen
Daun bawang bagian hijau , potong2 1 cm
Cabai merah , iris serong
Isian dan topping luar:
Abon secukupnya
.
Cara:
1. Campur jadi satu semua bahan kecuali butter & garam. Uleni sampai setengah kalis lalu masukkan butter & garam. Uleni sampai adonan kalis elastis.
2. Bulatkan adonan, tempatkan dalam wadah dioles minyak atau mentega. Tutup wadah dengan kain. Diamkan 15 menit.
3. Kempeskan adonan, pipihkan dalam loyang (25 x 35) yg sdh dialas kertas dan dioles butter.
Tutup dengan plastik lalu istirahatkan 40-60 menit.
4. 10 menit sebelum memanggang panaskan oven 180°C atau sesuaikan oven masing-masing.
5. Setelah adonan mengembang 2 kali lipat. Oles dengan susu cair dan taburkan topping.
Lalu panggang selama 15 menit.
6. Keluarkan dari oven, dinginkan.
7. Oles roti dengan campuran mayonaise dan kental manis (bisa tambah sambal), taburi dengan abon. Gulung roti perlahan. (Caranya bisa search tutorian di youtube)
8. Finishing potong2 dan beri olesan mayonaise lagi & topping luar
Porsi: 6-8 potong
Terima kasih kak @meal_licious telah berbagi resep
Jangan lupa download juga aplikasi isengmasak
https://isengmasak.com/aplikasi
#isengmasak #masakan #masakanthai #masakan_indonesia #masakanenak #iseng_masak #masakanpedas #masakanjepang #masakanrumah #masakanchinese #masakanindonesia